"Bismillahiraahmanirrahim.., Perjuangan itu dirintis oleh orang-orang yg ALIM, diperjuangkn oleh orang-orang yg IKHLAS, dan dimenangkan oleh orang orang yang PEMBERANI.."

Suka Blog Ini..?

Senin, 30 Mei 2011

Perkembangan Bahasa pada Anak

>>Pengertian Bahasa

Ialah suatu system symbol yang digunakan untuk berkomunikasi dengan orang lain. Ditandai oleh daya cipta akan sejumlaah kalimat bermakna yang tidak pernah habis dan adanya suatu sistem aturan. Sistem aturan bahasa meliputi :

1.) Fonologi
Adalah studi tentang sistem bunyi-bunyian bahasa. Ketentuan-ketentuan pada Fonologi menjamin bahwa urutan bunyi tertentu dapat terjadi (misal: ap, ba, na) dan yang lain tidak bisa terjadi (misal: qp, xc, mv).

2.) Morfologi
Ketentuan-ketentuan pengkombinasian morfem (rangkaina bunyi-buyi terkecil yang memberi makna kepada apa yang kita ucapkan dan dengar).

3.) Sintaksis
Kombinasi kata-kata untuk membentuk ungkapan dan kalimat yang dapat diartikan.

4.) Semantik
Makna kata dan kalimat.

5.) Pragmatik
Kemampuan untuk melibatkan diri dalam percakapan yang sesuai dengan maksud dan keinginan.


>>Pengaruh Biologis terhadap Bahasa

a. Evolusi Biologis
Menyatakan bahwa evolusi biologis membentuk manusia menjadi linguistic, yaitu sistem suara yang awalnya hanyalah pekikan dan rintihan berevolusi menjadi bahasa.

b. Keterikatan Biologis
Noam Chomsky (1957) berpendapat bahwa manusia terikat secara biologis untuk mempelajari bahasa dan memiliki suatu alat penguasaan bahasa

c. Bahasa pada binatang
Banyak spesies binatang memiliki cara berkomunikasi dengan sesama seperti halnya ketika memberikan sinyal bahaya, saat musim kawin, maupun kebutuhan akan makan. Namun apakah binatang memiliki perangkat bahasa sperti manusia masih diperdebatkan.

d. Periode penting untuk mempelajari bahasa
Apabila hingga usia remaja tidak terjadi pengenalan bahasa, maka ketidakmampuan untuk meggunakan tata bahasa yang baik dan benar akan dialami seumur hidup.


>>Pengaruh Perilaku dan Perkembangan terhadap Bahasa

a. Pandangan Behavioristik
Bahasa hanyalah bentuk lain dari perilaku, yang dipelajari khususnya melalui penguatan (reinforcement) dan imitasi. Nmaun para pakar behavior tidak bisa menjelaskan keteraturan bahasa secara mendalam terutama yang dialami semua manusia saat masa bayi.

b. Pengaruh Lingkungan
Kebanyakan anak sudah diperkenalkan dengan bahasa sejak awal perkembangan mereka. Beberapa cara orang dewasa menajarkan bahasa kepada bayi ialah :

1. Motherese (berbicara dengan cara ibu dengan kalimat yang sederhana)

2. Recasting (menyusun ulang kalimat yang diucap anak dengan cara yang berbeda atau dengan mengubahnya menjadi pertanyaan)

3. Echoing (menggemakan, mengulangi perkataan anak yang kurang sempurna)

4. Expanding (memperluas, mengatakan ulang perkataan anak dengan bahasa yang lebih sempurna)

5. Labelling (memberi atau mengidentifikasi nama-nama pada benda)


>>Perkembangan Bahasa pada Bayi

1. 3-6 bulan : bayi mulai mengoceh
2. 6-9 bulan : mulai memahami kata-kata pertama mereka
3. 9-12 bulan : mulai memahami makna suatu kata
4. 10-15 bulan : mengucapkan kata pertama mereka
5. 18-24 bulan : sudah dapat mengucapkan pernyataan dua kata (perbendaharaan kata mencapai 200-300 kata)

sumber : Resume Tugas Life Span Development, Perkembangan Bahasa (John W. Santrock)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar