"Bismillahiraahmanirrahim.., Perjuangan itu dirintis oleh orang-orang yg ALIM, diperjuangkn oleh orang-orang yg IKHLAS, dan dimenangkan oleh orang orang yang PEMBERANI.."

Suka Blog Ini..?

Kamis, 23 Januari 2014

Metode Penyampaian Materi dalam Mentoring (Part 1/5)



Memahami metode penyampaian bermanfaat bagi kita untuk mampu menyampaikan pesan yang diharapkan dapat diterima dengan jelas, terutama dalam hal ini adalah dalam menyampaikan materi mentoring. Dalam menentukan metode penyampaian apa yang akan kita gunakan, maka perlu mempertimbangkan hal-hal berikut :
-Tujuannya
-Kemampuan mentor dan pemimpin
-Kemampuan orang yang belajar (mentee/binaan/siswa)
-Besarnya kelompok mentoring
-Waktu / durasinya, dan
-Fasilitas yang ada
Di bawah ini terdapat 10 metode yang bisa Anda pilih dalam menyampaikan materi mentoring :

A. CERAMAH
Ceramah adalah pidato yang disampaikan oleh seorang pembicara di depan sekelompok peserta. Kapan dan mengapa kita harus menggunakan metode ceramah? Yaitu…
1. Pada saat akan memberikan suatu informasi.
2. Ketika siswa/binaan sudah mendapatkan motivasi untuk belajar.
3. Jika pembicara pandai merangkai kata-kata.
4. Jika kelompok mentoring terlalu besar / tidak efektif dg metode lain.
5. Jika ingin menambah atau memberi penekanan pada materi.
6. Saat mengulangi suatu materi atau member pengantar pada suatu materi.
7. Jika siswa dapat memahami kata-kata yang digunakan.

Keuntungan
Kekurangan
1.   Dapat dipakai u/ orang dewasa.
2.   Menghabiskan waktu dg efektif.
3.   Dapat dipakai u/ kelompok besar
4.   Tdk melibatkan terlalu banyak staff
5.   Dapat dipakai sbg penambah atas materi yg sudah ada
6.   Dapat dipakai u/ mengulang / pengatar suatu materi
1.      Membatasi respon dari siswa/binaan
2.      Tidak semua pengajar baik dalam berceramah
3.      Pembicara harus menguasai pokok materi
4.      Monoton / terkadang kurang menarik
5.      Sulit u/ diterapkan bagi anak2
6.      Membatasi daya ingat siswa
7.      Siswa hanya memaksimalkan 1 indra saja (pendengaran)
8.      Pembicara sulit menilai reaksi asli siswa/binaan tersebut


B. DISKUSI KELOMPOK
Diskusi kelompok adalah percakapan yang direncanakan atau dipersiapkan antara tiga orang atau lebih untuk membahas suatu topic tertentu, dan dipimpin oleh seorang moderator. Kapan dan mengapa kita harus menggunakan metode diskusi kelompok? Yaitu…
1. Pada saat ingin mengemukakan masing-masing pendapat.
2. Untuk membuat problema / materi yang dibahas menjadi lebih menarik.
3. Untuk membantu peserta aktif dalam kelompok.
4. Untuk dapat memahami sekaligus mengelola problema dengan baik.
5. Untuk menciptakan suasana yang informal / cari-nonmonoton.
6. Untuk memperoleh pendapat dari siswa/binaan yang pendiam.

Keuntungan
Kekurangan
1.   Memberikan kemungkinan untuk bs bertukar pendapat.
2.   Merupakan pendekatan yg bersifat demokratis.
3.   Mendorong rasa kesatuan.
4.   Memperluas pandangan.
5.   Menghayati kepemimpinan bersama-sama
6.   Membantu mengembangkan sifat kepemimpinan.

1.      Sulit dipakai dalam kelompok besar.
2.      Peserta mendapat informasi yang terbatas (sesuai daya pikir).
3.      Diskusi mudah terjerumus (melenceng dari tema).
4.      Membutuhkan pemimpin dan moderator yang terampil.
5.      Didominasi oleh orang2 yang suka/pandai berbicara saja (tidak melibatkan semua siswa/binaan secara maksimal)
6.      Biasanya orang menyukai pendekatan formal (ceramah) karena tidak mengehendaki ia harus berperan di dalamnya.

insyAllah bersambung….



sumber buku : Manajemen Mentoring_ Muh.Ruswandi & Rama Adeyasa_ 2006_ SyamilTeens_Bandung (dengan sedikit tambahan)






Tidak ada komentar:

Posting Komentar